ORBY 1.0: ELECTRIC MOPED PERTAMA GENIO BIKE

Genio Bike mendefinisikan tipe sebagai E-Moped, sepeda listrik yang dilengkapi dengan pedal, baterai, motor elektrik dan ban yang lebih lebar dengan tingkat jelajah yang lebih pendek dan ukuran yang relatif lebih kecil dibandingkan sepeda motor konvensional. Dibekali motor listrik dengan performa laju hingga 25 km/jam dan jarak tempuh sekitar 40 km dalam sekali cas. Pembatasan kecepatan ditujukan untuk kepentingan keamanan dan sesuai  dengan regulasi dari pemerintah.

Perlu diketahui bahwa jarak tempuh dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya penuh tidaknya cas, beban total, tekanan ban, cara penggunaan throttle (tuas gas) dan derajat elevasi jalan.

 

Sangat fungsional!

Dimensi e-moped didesain ergonomis sesuai postur tubuh asia, mudah dioperasikan, hemat dan cocok untuk perjalanan jarak pendek, mengantar anak sekolah dan berbelanja. Dilengkapi dengan keranjang yang luas memuat banyak barang, sadel belakang untuk boncengan, dan dek bawah untuk memuat barang bawaan tambahan. Dilengkapi sandaran belakang pada sadel belakang untuk keamanan dan kenyamanan penumpang belakang.

 

Didesain untuk kenyamanan

Genio E-Moped sudah dilengkapi dengan suspensi depan dan belakang untuk meredam getaran dan kenyamanan berkendara. Ban berukuran 14 x 2,5″ sangat ideal untuk kondisi jalanan di sekitar perumahan, stabil dan lincah. Menggunakan rem mekanis drum-brake depan-belakang sebagai pengaman. Beban maksimal disarankan adalah 150kg, sudah termasuk penumpang dan beban tambahan. Disarankan e-moped digunakan tidak lebih dari 2 orang demi kenyamanan dan keselamatan. Pastikan menjaga tekanan ban ideal supaya laju e-moped tetap maksimal dan menghemat penggunaan energi baterai.

Canggih

Tersedia digital panel display informatif untuk informasi level baterai dan kecepatan. Tombol-tombol fungsi bagian cockpit dibuat sangat sederhana untuk memudahkan penggunaan. E-Moped diaktifkan dengan memutar kunci kontak atau menggunakan remote kunci. Terdapat tombol level kecepatan dekat grip throttle sebelah kanan dan tombol klakson dekat grip sebelah kiri.

Tersedia 2 mode pengecasan, yaitu dengan menyambungkan port charger pada unit secara langsung atau mengambil baterai pada feet board/ dek bawah terlebih dahulu kemudian cas di dekat sumber listrik. Baterai tersimpan pada bagian dek bawah, dengan beban baterai dan peletakan di bawah akan membantu e-moped menjadi stabil dan mudah dikendalikan. Untuk membuat tutup dek, cukup gunakan kunci. Port charger ditaruh pada posisi di bawah sadel belakang, dengan akses yang mudah dijangkau. Perhatian: Hindari penyemprotan air di area bawah sadel belakang saat mencuci e-moped karena terdapat perangkat kelistrikan. Disarankan juta mengambil baterai terlebih dahulu dan menutup soket kabel jika membersihkan e-moped dengan air.

Sebagai pengaman berkendara di malam hari, Genio E-Moped dilengkapi dengan lampu depan dan belakang.

 

MOTOR/ BATTERY 350Watt Brushless Motor. 36V 12Ah Lead Acid Battery
MAX SPEED/ MILEAGE Up to 25km/h. 45km/charge. 3 level kecepatan
MAX LOAD 120 kg (penumpang + beban tambahan)
EXTRAS LED headlights, digital panel display,  lock & remote alarm, find vehicle feature, kickstand with wheel, MCB, basket.

 

Buku Manual Digital

Genio Bike juga menyediakan digital manual book untuk E-moped Orby 1.0. Pengguna bisa mengakses file dokumen digital pada link berikut.